Review & Test Ride mio Fino 125 Bluecore

Halo sobat hmsmotoblog, kali ini hms akan mereview sekaligus mencicipi motor yang tepat sebulan lalu di rilis secara resmi oleh YIMM, Mio Fino 125 Atau biasa disebut fino, seperti apa impresi berkendara, bentuk fisik serta build qualitynya? let’s check it out sob!

Desain

Yamaha tidak merubah secara radikal desain dari fino bluecore ini dengan versi ymjet fi terdahulu, sedari awal motor ini lahir memang sudah memiliki desain yang cukup everlasting sob, bodynya terlihat stylish dengan penggunaan warna berkualitas khas yamaha *kinclog-kinclong gitu :mrgreen: di sisi samping body terdapat emblem 3D dengan font classic bertuliskan Fino, memang bukan hal baru di segmen skutik ini namun tetap saja adanya font 3D ini telah berhasil membuat tampilan fino lebih dewasa, lampunya mengadopsi model diaomnd cut jadi lebih berkesan elegant dan dewasa, oh ya dibanding dengan body mio m3 body fino 125 ini ketika dipegang terasa lebih rigid,

desain keseluruhan nampak cantik dan sporty tapi masih ada yang mengganjal dari kesempurnaan desain tersebut, apa itu sob? profil bannya! masih seperti skutik yamaha terdahulu terkesan kurus namun masih acceptable, motor ini sendiri terdiri dari dua tipe sob ada yang premium dan ada yang sporty, kebetulan yang hms review ini adalah versi premium yang terlihat lebih feminim nan menawan selanjutnya..? biar gambar yang berbicara hehehe

IMG_20160210_091426_wm
Kombinasi warna body dan joknya telah membuat fino ini terlihat dewasa
IMG_20160210_091812_wm
terlihat kalem dan cantik
IMG_20160210_091625_wm
headlamp diaomnd cut, sementara kompetitornya menggunakan projector, tak masalah keduanya memiliki plus minus sendiri, desain lampu sein terinspirasi dari bentuk daun terlihat selaras dengan body

 

Over All bulid quality ini motor jempolan deh, desiannya memang tidak mengalami perubahan signifikan karena bentuknya sudah everlasting!

Ergonomi :

Ergonomi motor ini menurut hmsmotoblog pas, tidak terlalu ndeprok atau terkesan jongkok layaknya beat dan sejenisnya, lebih mirip duduk di xeon gt 125 namun dengan Space di kaki cukup luas, tidak sesempit gt 125, namun belum seluas vario 125

Mesin      :

IMG_20160210_091759_wm

Pada segmen ini saya akan menggunakan gt 125 ymjet fi sebagai benchmark sperti apa perfroma dan keunggulan mesin dengan filosofi baru ini?

memang tidak bisa dikatakan apple to apple membandingkan keduanya namun mengingat saat itu semua matic yamaha menggunakan ymjet fi dan cc fino telah naik menjadi 125 cc maka tidak ada salahnya jika kita bandingkan.

Fino bluecore ini menggunakan mesin yang identik dengan mio m3, output powernya berkisar pada 9,52 ps sementara gt 125 berpower sebesar 11, 4 ps cukup jauh memang perbedaanya mengapa bisa demikian? pasti sobat sudah tau jawabanya, yap mesin  berfilosofi bluecore lebih mementingkan keiritan dibanding performa, oleh karena itu output power yang dihasilkan di sett lebih kecil, fino memiliki kapasitas tanki 4,2 liter lebih besar 0,4 liter dibanding dengan gt 125 ymjet fi saya.

adakah efek yang dihasilkan dari penambahan kapasitas tanki tersebut? ternyata ada sob! meskipun tidak signifikan penambahannya ditambah dengan mesin yang lebih irit maka pengendara akan merasa bahwa fino generasi terbaru ini benar-benar lebih irit, selain mesinnya yang hemat bensin, fuel tank lebih besar tentu saja memberikan efek seperti perasaan “jarangnya” kita mampir ke spbu selama riding, karena sepengalaman hmsmotoblog membawa xeon gt 125 untuk kommuter keliling kota, dengan kapasitas fuel tank yang hanya 3,8 liter hms merasakan ini matic boros, “baru ngisi bensin jalan baru sejauh 60-80 km tapi kok cepet amat itu fuel meter turun ketengah” :mrgreen:, padahal mah karena kapasitas tankinya yang kecil dan mesinnya yang enak untuk dibetot di rpm menengah sampai mendekati atas hehehe

Oh ya sob ini merupakan motor dengan filosofi bluecore pertama yang pernah saya coba, bagaimana impresinya jika dibandingkan ymjet fi? mesin bluecore ini jika dibandingkan dengan ymjet fi 125 terasa sangat berbeda, fino 125 terasa sangat halus meskipun di rpm rendah, mesinnya tidak “ngeden” seperti sang kakak, karena di gt 125 pada speed rendah klep kupu-kupu didalam mesin hanya terbuka 2 dari total 4 klep kupu-kupu sehingga di speed rendah gt 125 dipaksa untuk irit :mrgreen: dan akhirnya performanya seperti tertahan, sementara di fino bluecore tidak

lantas bagaimana rpm menengah hingga atas? nah di rpm ini lah gt 125 mulai menunjukkan tajinya, akselerasinya menjadi lebih menjambak dan terus mengisi hingga mendekati rpm atas, sementara itu fino bluecore pada rentang rpm ini performanya tidaklah spesial, cenderung datar ya layaknya matic-matic lain yang mengejar efisiensi

Fitur :

IMG_20160210_091537_wm

Fino bluecore layaknya matic pada umumnya memiliki beberapa fitur “wajib” yaitu parking brake lock dengan model pencet yang prakits, smart side stand switch, bagasi yang cukup besar, ditambah dengan satu fitur baru yaitu advanced key system, berbeda dengan answer back sistem pada matic honda sebagai pelopor namun hanya memiliki satu fungsi yaitu mencari keberadaan motor saat terparkir agar tidak kebingungan plus tertukar karena banyak kembarannya :mrgreen:. fino bluecore juga memilikinya namun ditambah dengan satu kegunaan lagi yaitu sebagai pembuka penutup kunci magnet, jadi tinggal tekan tombol pada remote selama dua detik maka penutup kunci bermagnet akan terbuka, praktis! tapi sayangnya jika kita ingin menutup penutup kunci magentnya maka masih dilakukan dengan manual but effortless karena tinggal geser tuas, tidak seperti matic lain yang masih repot pakai “puter-puteran” di gagang kunci

Kesimpulannya :

Over all matic ini mengalami update yang cukup banyak sehingga membuatnya menjadi motor yang lebih value for money, dia memiliki desain yang everlasting, dengan panel body yang hampir seluruhnya di cat dengan vernish *sebagaimana matic-matic retro modern lainnya dan kualitas yang bagus khas cat yamaha, coba bandingkan dengan motor sejenis berbody modern yang banyak panel bodynya dibiarkan apa adanya seperti plastik mentah, advanced key system yang sangat praktis, dan mesin bluecore yang irit, sepertinya hanya ada satu kelemahan motor ini yaitu disektor kaki-kaki yang masih terlihat kurus , motor ini cocok bagi sobat yang menginginkan motor yang memiliki kenyaman serta handling yang balanced dalam artian handling mumpuni namun tidak mengorbankan kenyamanan, bukan seorang speed freak, serta cocok bagi sobat yang menginginkan motor dengan konsumsi bbm yang hemat.

kalo bagi hms pribadi sih ini bisa jadi alternatif jika budget sobat tidak cukup untuk membeli motor hemat nan nyaman seperti vario techno, so fino? ciamik nih sob!

 

7 thoughts on “Review & Test Ride mio Fino 125 Bluecore

  1. Baru minang nih fino 125.
    Ikut nimbrung ya!
    Bbm menurut ane standart gan gak seirit yang ane pikir isi full to full setelah habis setengah isi kembali full 2,6liter jarak yg di tempuh 99km. Jadi rata2 1:38.
    Trus sambung body deket lampu tu ada yg gak rapat bug’y x ya semua ane perhatiin ky gt

    Like

Leave a comment